Minggu, 13 Mei 2018

Polsek Sunggal Mengamankan Acara Audisi KDI

Pada hari Saptu tanggal 12 Mei 2018 Sekira Pukul 08.00 Wib, Kegiatan Pengamanan Audisi Kontes Dangdut Indonesia ( KDI ) Diselenggarakan Oleh Muda ART Project, Bertempat di Gedung Serba Guna MICC Jln Gagak Hitam Ring Road Kel Sei Sekambing B Kec Medan Sunggal, Peserta yg mengikuti Audisi berasal dari Provinsi Sumatera Utara dan Provinsi Nangroe Aceh Darussalam dgn Jumlah ± 802 (Delapan Ratus Dua) Orang.

Adapun Kegiatan bertujuan untuk menyeleksi Peserta yang ikut dalam kegiatan Kontes Dangdut Indonesia, dimana dari  jumlah Peserta yang mengikuti kegiatan akan diambil Sebanyak 10 Orang Kontestan yang selanjutnya akan mengikuti Tahap Audisi di Jakarta.

I. Dasar :

a. Undang-Undang RI Nomor 02 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara RI.
b. Nomor Surat Perintah Kapolsek Sunggal, No. Sprin/ 249/ V / Pam 4.3/2018/ 12 Mei 2018 ttg Pam pd acara audensi Kontes dangdut Indonesia ole muda Art Project.

II. Pelaksanaan Kegiatan :

1. AKP Enan Surbakti ( Kanot Sabhara).
2. Ipda Nelson Limbong ( Panit 1 Sabhara ).
3. AIPTU BS Ginting ( Panit 1 Binmas).
4. AIPTU Junior Sihombing ( Kanit Provos).
5. 17 Orang Personil Pengamanan Polsek Sunggal.

III.  Uraian Tahapan awal Audensi Sbb :

1. Pukul 08.00 wib, MC Membuka Acara.

2. Pukul 08.30 Wib,  ( Panitia Kontes KDI Open Registration ). Para Peserta yang ikut dalam kegiatan Kontes Dangdut Indonesia melakukan Registration.

3. Pukul 10.00 wib S/d Selesai, Bagi para peserta yg telah lulus Perivikasi Administrasi diarahkan Memasuki Gedung MICC utk mengikuti tahapan,
a. Proses audisi,
b. Penjurian Pra audisi,
c. Penjurian Pribadi,
d. Juri final.

4. Dalam pelaksanaan seleksi panitia telah membentuk 4 Kelompok yg masing2 kelompok terdiri dari 50 Peserta dan yg akan diseleksi dan selanjutnya Panitia seleksi memanggil peserta satu persatu untuk masuk kedalam bilik yg telah disediakan oleh panitia sebanyak 13 bilik untuk dilakukan test suara (bernyanyi) dan juri bertugas untuk menentukan kelulusan peserta seleksi tahap awal.

5. Pukul 21.00 Wib, Sebanyak 70 Orang Peserta yg lulus hari ini akan dilanjutkan besok Untuk mengikuti tahapan seleksi yg dilakukan Juri final dan akan langsung bertemu dengan juri artis Untuk Audisi tahap akhir, setelah itu akan mengikuti kembali proses selanjut nya yg akan dilaksanakan di Jakarta ( Gerbang KDI ).

6.  Pukul 21.30 wib, ajang Pemilihan Peserta Audisi Kontes Dangdut Indonesia ( KDI ) Diselenggarakan Oleh Muda ART Project digedung MICC telah usai Panitia Penyelenggara dan Peserta secara berangsur angsur meninggalkan tempat dalam sit tertip dan tka.

7. Giat Pemilihan Peserta Audisi KDI akan kembali dilanjutkan Besok pd hari Minggu 13 Mei 2018 di Gedung MICC Medan.

Selama pelaksanaan acara telah berjalan dengan aman dan terkendali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar