Senin, 22 Januari 2018

Kegiatan Polwan Polsek Sunggal Peduli Lingkungan Sekitar

Polwan Polsek Sunggal yang dipimpin oleh Waka Polsek Sunggal Akp Artha Sebayang, SH melaksanakan kegiatan peduli lingkungan serta pemberian tali asih ke panti asuhan yang berada di wilayah hukum Polsek Sunggal.

I. Waktu /tempat :

Hari / Tanggal             : Hari Senin, 22 Januari 2018
Waktu                         : Pkl. 11.00 wib s.d selesai
Tempat                        : 1. Panti Asuhan Y.A.S. Al – Washliyah Jl. TB Simatupang No.67 Medan Sunggal
                                      2. Panti Asuhan Cahaya Berkat Abadi Medan Jl. Bunga Terompet Raya Medan

II. Kegiatan Dihadiri Oleh :

1. Akp Artha Sebayang (Waka Polsek Sunggal).
2. Iptu M. Subakir, SH (Kanit Binmas)
3. Aiptu Ely Rosliani (Kasium)
4. Aiptu Rosnani (Bhabinkamtibmas).
5. Bripka Adelina (Ba Sium).
6. Bripda Elvira Sinaga (Ba Unit Reskrim).
7. Bripda Gita D.C. Sihotang (Ba Unit Reskrim).
8. Bripda Naomi Malau (Ba Unit Reskrim).


III. Uraian Kegiatan :


  1. Pukul 11.00 wib Polwan Polsek Sunggal di Pimpin oleh Waka Polsek Sunggal Akp Artha Sebayang, SH tiba di Panti Asuhan Y.A.S. Al – Washliyah Jl. TB Simatupang No.67 Kel. Lalang Kec. Medan Sunggal

  1. Waka Polsek Sunggal Akp Artha Sebayang, SH memberi pengarahan kepada staff panti asuhan serta anak-anak penghuni panti asuhan tentang situasi kamtibmas yang ada di wilayah hukum Polsek Sunggal.

  1. Polwan Polsek Sunggal menghimbau kepada anak-anak penghuni panti asuhan agar rajin belajar supaya memperoleh prestasi yang baik, serta menghindari kenakalan remaja yang bisa mengakibatkan kerugian bagi diri sendiri dan orang lain.

  1. Setelah itu pemberian bingkisan tali asih Polsek Sunggal diserahkan kepada pengurus panti asuhan Y.A.S. Al – Washliyah yang dilanjutkan foto bersama dengan seluruh anak-anak panti asuhan berserta pengurus panti asuhan

  1. Pukul 12.00 wib Polwan Polsek Sunggal tiba di panti asuhan Cahaya Berkat Abadi Medan Jl. Bunga Terompet Raya No.4 Koserna Pasar V Kel. PB Selayang II Kec. Medan Selayang

  1. Waka Polsek Sunggal Akp Artha Sebayang, SH memberi pesan-pesan kamtibmas kepada pengurus panti asuhan untuk selalu waspada terhadap tindak kejahatan

  1. Polwan Polsek Sunggal bernyani dan menari bersama dengan anak-anak penghuni panti asuhan

  1. Kemudian Pemberian bingkisan tali asih dari Polsek Sunggal untuk anak-anak panti asuhan Cahaya Berkat Abadi Medan dilanjutkan dengan berfoto bersama



Secara keseluruhan selama kegiatan Polwan Polsek Sunggal peduli lingkungan serta pemberian tali asih ke panti asuhan yang berada di wilayah hukum Polsek Sunggal, berjalan aman dan terkendali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar